RAPAT PLENO RENCANA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA MADRASAH (RAPBM) MADRASAH ALIYAH MUHAMMADIYAH 1 JEMBER TAHUN AJARAN 2019/2020
Maret 21, 2019
9
Kamis, 14 Rajab 1440 H bertepatan dengan 21 Maret 2019 M
Bertempat di Ruang Multimedia Kampus Selatan MA Muhammadiyah 1 Jember, Kepala Madrasah bersama seluruh Dewan Guru dan Karyawan serta Komite Madrasah sekaligus Pimpinan Cabang Muhammadiyah dalam hal ini Majelis Dikdasmen PCM Watukebo, bersama-sama mengikuti rapat yang dimaksud.
Suasana rapat yang begitu gayeng tapi serius membuat Peserta Rapat dapat dengan seksama mengikuti prosesnya dengan baik.
Rapat diawali oleh sambutan Ketua Majelis Dikdasmen PCM Watukebo, Bapak SAMSUL HADI, S.Pd.
Beliau berpesan, "melalui musyawarah ini harus bisa menjadi Pendidik atau Tenaga Kependidikan yang ikhlas untuk mewujudkan cita-cita Muhammadiyah yaitu mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya".
Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kepala Madrasah, Bapak BEJO SUKATMAN, S.Pd., yang menyampaikan perihal program-program Madrasah Aliyah ke depan dalam mengarungi tantangan pendidikan yang semakin kompleks, apalagi memasuki era Revolusi Industri 4.0.
Beberapa hal yang sudah dan akan terus dikembangkan adalah sistem pembelajaran dengan HOTS (High Order Thinking Skill) serta berbasis Android.
Dalam rapat atau musyawarah yang berlangsung mulai jam 10.30-13.30 WIB ini dibahas berbagai macam program serta pos alokasi anggaran pendapatan dan belanja madrasah selama 1 tahun ajaran yang akan datang.
Setelah pemaparan oleh Tim Perumus Anggaran, dilakukan diskusi interaktif untuk menanggapi berbagai macam program tersebut.
Maka melalui musyawarah mufakat, disetujuilah bersama tentang RAPBM MAMUSA 2019/2020 ini.
Selain itu, disampaikan pula pengisian Staf Struktur Madrasah yaitu Staf WK Kurikulum oleh BEMIL AL IQBAL PRAWIRA, S.Pd., Staf WK Kesiswaan oleh ANDI NUR WINARTO, Staf WK Humas oleh FAHROZY FIBRI ARISANDI dan Staf Bendahara (Kasir) oleh RIMA HANDAYANI.
Selain itu juga disampaikan tentang peluncuran MAMUSA MART (Koperasi MAMUSA) sebagai bagian dari Unit Usaha Madrasah yang menyediakan berbagai macam kebutuhan sekolah serta guru/karyawan dan siswa/siswi, seperti seragam, alat tulis kantor, buku pelajaran (LKS), makanan atau minuman ringan dan hal lainnya juga.
Rapat yang rutin dilakukan setiap tahun ini merupakan bentuk kewajiban, hak, tanggung jawab, akuntabilitas dan transparansi sebuah lembaga pendidikan kepada Persyarikatan Muhammadiyah, stake holder terkait serta masyarakat luas yang turut serta peduli daripada keberadaan madrasah aliyah tercinta ini.
Dan semua ikhtiyar bersama ini juga dalam rangka mewujudkan visi madrasah yaitu "TERWUJUDNYA GENERASI MUSLIM YANG CERDAS, KREATIF DAN BERAKHLAK MULIA".
#BeBetter
#MerubahPotensiMenjadiPrestasi
#MadrasahHebat
#MadrasahBermartabat
Penulis: Fahrozy Fibri Arisandi (staf waka. Humas)
Spirit yang luar biasa
BalasHapusSemoga amanah dan barokah untuk umat
Jaya selalu untuk muhammadiyah
Terima kasih banyak pak, Aamiin
BalasHapusBarakallah barakallah
BalasHapusTerima kasih Bpk joni 🙏
HapusSeraya senantiasa mengharap ridho Allah SWT...
BalasHapusAamiin
HapusAamiin
BalasHapusSpirit mbah kyai Haji akhmad dahlan
HapusSpirit mbah kyai imam muhtar
Spirit mbah Kyai Haji ahmad zainuri
mantab ustadz
Hapus